Ulasan berita Indonesia dan internasional dari peristiwa, politik, teknologi, berita unik, dan hiburan

loading...

Saturday, July 15, 2017

Jumlah WNI ISIS yang Ditangkap di Turki Terbanyak Kedua di Dunia!

Jumlah WNI ISIS yang Ditangkap di Turki Terbanyak Kedua di Dunia! - Hallo Pembaca Portal Berita, Berita kali ini adalah Jumlah WNI ISIS yang Ditangkap di Turki Terbanyak Kedua di Dunia!, Berikut ini artikelnya.

lihat juga


Jumlah WNI ISIS yang Ditangkap di Turki Terbanyak Kedua di Dunia!

WNI ISIS yang dideportasi dari Turki
WNI ISIS yang dideportasi dari Turki. (Mirajnews.com)
Beritakepo.com. Menurut data dari Kementerian Dalam Negeri Turki seperti dilansir News.com.au, Sabtu (15/7/2017), dari total 4.957 militan asing ISIS yang ditangkap di Turki, warga Rusia adalah yang terbanyak di dunia, yakni 804 orang. Diikuti kemudian oleh warga Indonesia yang berjumlah 435 orang. Dengan demikian, Indonesia ternyata menempati peringkat kedua di dunia setelah Rusia.

Olivier Guitta, CEO of GlobalStrat, perusahaan konsultasi keamanan dan risiko geopolitik mengatakan, statistik tersebut tidak menyebutkan periode penangkapan tersebut, namun menurutnya kemungkinan sejak tahun 2015 hingga sekarang.

Dalam serangkaian postingannya di Twitter mengenai angka tersebut, Guitta mengatakan bahwa "sangat mengkhawatirkan bagi keamanan Indonesia bahwa begitu banyak warga negaranya yang telah bergabung atau mencoba bergabung dengan ISIS di Suriah".

"Jumlah warga Indonesia anggota ISIS yang ditangkap di Turki benar-benar membingung kan dan merupakan kejutan besar karena mereka nomor 2," ujar Guitta.

Menurut analis terorisme Sidney Jones seperti dikutip News.com.au, banyaknya jumlah warga Indonesia yang ditangkap di Turki mungkin disebabkan oleh fakta bahwa banyak wanita dan anak-anak yang ditangkap setelah pergi ke Suriah bersama keluarga mereka.

"Ketika Anda mengatakan 'jihadis', imej Anda adalah salah satu petempur pria, namun banyak warga Indonesia yang pergi bersama keluarga dengan tujuan yang salah arah yakni membesarkan anak-anak mereka di negara yang murni Islam," tutur Jones.

Dalam daftar penangkapan militan asing ISIS di Turki tersebut, Tajikistan, Irak dan Prancis berada di nomor tiga, empat dan lima.


RSS Feed

RSS to Email Formatted

IFTTT


Itulah Berita Jumlah WNI ISIS yang Ditangkap di Turki Terbanyak Kedua di Dunia!

Sekian berita tentang Jumlah WNI ISIS yang Ditangkap di Turki Terbanyak Kedua di Dunia!, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua

Anda sedang membaca artikel Jumlah WNI ISIS yang Ditangkap di Turki Terbanyak Kedua di Dunia! dan artikel ini url permalinknya adalah https://beritahubulat.blogspot.com/2017/07/jumlah-wni-isis-yang-ditangkap-di-turki.html Semoga artikel ini bisa bermanfaat.