Jaksa Agung: Sesungguhnya Pembubaran HTI Lebih Cepat Lebih Baik - Hallo Pembaca
Portal Berita, Berita kali ini adalah Jaksa Agung: Sesungguhnya Pembubaran HTI Lebih Cepat Lebih Baik, Berikut ini artikelnya.
lihat juga
Jaksa Agung: Sesungguhnya Pembubaran HTI Lebih Cepat Lebih Baik
Jaksa Agung M Prasetyo bicara soal pembubaran Hizbut Tahrir Indonesia (HTI). Saat ini Pemerintah sedang mengumpulkan bukti-bukti HTI mengancam kedaulatan RI untuk kemudian disetor ke Kejaksaan Agung (Kejagung).
"Bukti sedang dikumpulkan. Sebenarnya sudah ada baik dari Polri, Kemendagri, Kemenkum HAM. Ini kan salurannya kalaupun harus ditempuh upaya langkah-langkah hukum mengajukan tuntutan ke pengadilan untuk dibubarkan, itu prosedurnya melalui kejaksaan," kata Jaksa Agung Prasetyo di kantornya, Jalan Sultan Hasanuddin, Jakarta Selatan, Jumat (12/5/2017).
Setelah menerima bukti -bukti, Kejagung akan mengajukan tuntutan pembubaran HTI ke pengadilan. Meski demikian, Pemerintah, kata Prasetyo, melihat kemungkinan lain untuk membubarkan HTI.
"Mungkin masih ada opsi lain yang bisa ditempuh dikaitkan dengan fakta-fakta yang ada dan situasinya," ujar Prasetyo.
Prasetyo mengatakan ideologi khilafah yang diusung HTI mengancam NKRI. Menurut mantan anggota Komisi III DPR ini, lebih cepat HTI dibubarkan, maka lebih baik.
"Ya sesungguhnya lebih cepat lebih baik, karena kita melihatnya satu kejadian luar biasa yang harus ditangani dengan luar biasa juga. Yang pasti sudah timbul keresahan, ada desakan kiri kanan, permintaan. Pemerintah harus menyikapi adanya kelompok-kelompok yang tadi ada kecenderungan untuk mengganti kan Pancasila," ulas mantan politikus Nasdem ini. (Tor / tor) | | RSS to Email Formatted | | | |
Itulah Berita Jaksa Agung: Sesungguhnya Pembubaran HTI Lebih Cepat Lebih Baik
Sekian berita tentang Jaksa Agung: Sesungguhnya Pembubaran HTI Lebih Cepat Lebih Baik, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua
Anda sedang membaca artikel
Jaksa Agung: Sesungguhnya Pembubaran HTI Lebih Cepat Lebih Baik dan artikel ini url permalinknya adalah
https://beritahubulat.blogspot.com/2017/05/jaksa-agung-sesungguhnya-pembubaran-hti.html Semoga artikel
ini bisa bermanfaat.